Dalam rangka untuk mengisi kekosongan Perangkat Desa pada Jabatan Kepala Dusun Jangrana, Pemerintah Desa Jangrana telah melaksanakan serangkaian kegiatan pengangkatan perangkat desa yang dilaksanakan mulai dengan Penjaringan Perangkat Desa yang terdiri dari serangkaian kegiatan antara lain :
1. Pendaftaran Bakal Calon Perangkat Desa mulai tanggal 20 Februari s.d 01 Maret 2023
2. Penelitian Berkas Persyaratan pada tanggal 02 Maret 2023
3. Kelengkapan Berkas Persyaratan Bakal Calon mulai tanggal 03 Maret s.d 10 Maret 2023
4. Penetapan Bakal Calon Perangkat Desa pada tanggal 14 Maret 2023
Selanjutnya dilaksanakan kegiatan Penyaringan Perangkat Desa yang diawali dengan kegiatan Penilaian Prestasi (15 Maret 2023), Pelaksanaan Ujian Praktik (16 Maret 2023), dan Pelaksanaan Ujian Tertulis (20 Maret 2023).
Serangkaian kegiatan tersebut telah ditetapkan hasil dari penyaringan yaitu : Sdri. Mufrikhatun sebagai Calon Perangkat Desa yang mendapatkan nilai tertinggi dan ditetapkan sah oleh Panwas dan Panitia dengan Berita Acara Pengumuman Calon Perangkat Desa Jangrana pada Jabatan Kepala Dusun Jangrana. Berikut beberapa dokumentasi dari hasil akhir pelaksanaan pengangkatan perangkat desa Jangrana :
Berikan Komentar